Tana Toraja, Jurnaltivi.com – Seorang residivis spesalis pencurian berinisal PL warga Mengekendek, tak bisa berkutik saat diringkus Tim Resmob Polres Tana Toraja, Provinsi Sulawesi Selatan, ditempat persembunyiannya seusai menyatroni rumah warga.
“Serangkaian penyelidikan dan kerja keras personil setelah mendapatkan laporan masyarakat, kami berhasil mengamankan seorang terduga pelaku pencurian sejumlah uang tunai dan 1 unit HP disalah satu rumah warga, dan saat ini resmi ditahan, Ucap AKBP. Malpa Malacoppo Kapolres Tana Toraja.